Sabtu, 19 April 2014

Rohis Sukses Selenggarakan Pelatihan ACTL

 

Minggu kemarin Rohis SMK Islam Yapim Manado sukses menyelenggrakan "The Art of Communication Traing for Leaders" (ACTL). Acara dibuka pukul 08.00 wita dan ditutup pada pukul 13.30 wita. Kegiatan ini berlangsung meriah dengan antusiasme peserta yang luar biasa.Dalam sambutan pembukan Bakri, S.Pd.I., M.Pd.I yang mewakili Kepala Sekolah yang tidak dapat menghadiri acara karena dinas luar menyampaikan bahwa Rohis sebagai organisasi harus mampu tumbuh dan berkembang menjadi organisasi yang moderen bukan organisasi abal-abal. Perjuangan untuk menjadi organisasi yang mapan masih menuju dan menyusuri jalan yang panjang karenanya hal ini memerlukan tekad dan keinginan yang kuat pengurusnya untuk bangkit dan bergerak menebarkan kebaikan dan pemberdayaan anggota Rohis.

Sementara dalam penyampaian materi salah satu pemateri (Supriadi, S.Ag., M.Pd.I., M.H.I) menekankan pentingnya Rohis untuk tetap eksis sebagai salah satu wahana alternatif pengembangan intelektualitas dan pendalaman ajaran dan nilai-nilai keagamaan. Selain itu ia juga mengatakan bahwa pemimpin sebagai tokoh sentral atau public figure harus siap dikritik, dinilai baik itu dalam pandangan yang positif ataupun negatif. Karena hal ini sudah menjadi resiko sebagai seorang pemimpin, imbuhnya.

0 comments:

Posting Komentar